Breaking

Thursday, December 27, 2018

Lupa Password ROOT Debian / Ubuntu

RESET PASSWORD ROOT DEBIAN / UBUNTU

Assalamualaikum Warahmatullah Wabarakatuh
Lupa merupakan salah satu sifat manusia, sebagai contoh lupa password root pada debian / ubuntu. Hal ini cukup membuat frustasi saya beberapa waktu lalu. Setelah browsing ke sumber terpercaya akhirnya saya menemukan solusinya. Berikut langkah langkah ganti password root debian / ubuntu yang lupa.
Alat yang diperlukan untuk mengganti password root tidaklah banyak. Hanya membutuhkan komputer itu sendiri tanpa ada tambahan lain.
 

Langkah pertama

Nyalakan komputer dan masuk ke GRUB menu. Kalau tidak muncul menu GRUB bisa dengan menekan tombol shift pada keyboard setelah komputer menyala.


Langkah Kedua

Tekan tombol “e” untuk mengedit perintah sebelum booting. Cari kata ro quiet dan tambahkan “init=/bin/bash” setelah itu boot dengan menekan tombol ctrl + x atau dengan F10.

Langkah Ketiga

Tulis perintah “mount -rw -o reount /” untuk mengaitkan “/” sebagai Read/Write.

Langkah Keempat

Gunakan perintah passwd untuk mengganti password root.

Selesai dan Restart

 
Sumber : Wiki Proxmox
 
Sekian semoga bermanfaat
 
Wassalamualaikum Warahmatullah Wabarakatuh

No comments: